Resep Opor Ayam Kampung

 

Opor ayam kuning merupakan salah satu makanan khas Indonesia. Makanan yang identik dengan kuah santan ini memang memiliki cita rasa yang nikmat dan gurih. Menjadikan makanan khas lebaran ini cukup digemari oleh semua kalangan. Selain sebagai menu khas lebaran opor ayam kuning bisa juga untuk menu sehari - hari.
 
Opor ayam kuning bisa disajikan dengan nasi putih, ketupat atau lontong. Cocok juga dipadukan dengan lauk lainnya, seperti sambal goreng ati atau kering kentang. Cara memasaknya sangat mudah, simple dan bahan - bahannya mudah didapat. Berikut ini resep dan cara membuat opor ayam kampung.
 
Bahan - bahan opor ayam kampung :
  • Ayam kampung 1 ekor
  • Bawang merah 11 siung
  • Bawang putih 6 siung
  • Ketumbar 1 sdt
  • Lada 1/2 sdt
  • Kemiri 5 butir
  • Kunyit 1 jari
  • Jahe 1 ruas jari
  • Lengkuas 1 jari
  • Daun salam 3 lembar
  • Daun jeruk 3 lembar
  • Serai 1 batang
  • Garam 1 sdm
  • Kaldu bubuk 1 sdt
  • Gula pasir 1/2 sdt
  • Santan 1 liter

Cara membuat opor ayam kampung :

1. Potong ayam sesuai selera.


2. Rebus ayam sampai matang dan empuk.
 

2. Haluskan bumbu, bawang merah, bawang putih, kemiri,ketumbar, lada, kunyit dan jahe.
 
 

3. Panaskan minyak goreng secukupnya,masukkan bumbu halus
Tambahkan daun salam, daun jeruk, serai dan lengkuas, tumis sampai bumbu matang.
 

4. Campur bumbu yang ditumis, dengan ayam yang sudah direbus, santan, garam, lala bubuk, dan kaldu bubuk, adk merata.
 

5. Masak opor ayam sampai matang.
 

6. Opor ayam siap disajikan.
 


Demikian resep dan cara membuat opor ayam kampung dari Dapur Kristia. Opor ayam ini rasanya lezat, cocok disajikan dengan lontong, ketupat atau nasi putih. Selamat mencoba semoga berhasil. Ingin mencoba resep yang lainnya? Pastikan untuk searching di Dapur Kristia ya.
 

Untuk resep dan  cara membuat lebih lengkapnya silahkan tonton video berikut ini :

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak