Resep Puding Susu Warna Pelangi


Puding susu warna pelangi yang manis, lembut ini ternyata tidak sesulit yang dibayangkan untuk membutnya. Warna berlapis cantik seperti pelangi pada puding ini sangat mudah dibuat untuk hasilkan beragam warna. Berikut ini  cara membuat puding susu pelangi yang mudah hanya dengan menuang bergantian setiap warnanya. Tampilan cantik, rasa enak, hemat waktu dan gas pantas loh kalau Puding Susu Pelangi ini dijadikan ide jualan.
 

Bahan - Bahannya :
  • 2 bungkus agar-agar plain
  • 1 liter susu uht
  • 500ml/ setengah liter air
  • 5 sdm maizena
  • 2 sachet skm
  • 15 sdm/150gr gula pasir
  • 5 macam pewarna makanan


Cara Membuat Puding Susu Warna Pelangi :
  1. Siapkan panci, campur semua bahan kecuali pewarna. Untuk tepung maizena larutkan dulu dengan sedikit air baru masukkan kedalam adonan puding yang akan dimasak.
  2. Aduk aduk semua bahan yang telah tercampur hingga rata lalu masak dengan api sedang sambil terus diaduk hingga mendidih.
  3. Bagi adonan menjadi 5 bagian dalam wadah, tambahkan 2 tetes pewarna selagi masih hangat, aduk hingga merata sempurna.
  4. Tuang adonan Puding Susu Pelangi secara melingkar mulai dari tengah loyang/cetakan bundar bergantian setiap warna.
  5. Bila loyang/cetakan berbentuk segiempat letakkan gelas dengan posisi tertelungkup dibagian tengah lalu tuang adonan melingkari gelas.
  6. Tunggu dingin dan mengeras, Puding Susu Pelangi siap disajikan atau dijual.

Mudah bukan cara membuat Puding Susu Pelangi dengan warna berlapis tapi tidak perlu berkali kali masak dan menunggu lapisan warna mengeras. Demikian resep dari Dapur Kristia, selamat mencoba semoga berhasil. Ingin mencoba resep yang lainnya? Pastikan untuk searching di Dapur Kristia ya

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak