Cara Membuat Susu Kacang Kedelai Supaya Tidak Langu


Rasanya yang manis dan segar, susu kacang kedelai banyak dikonsumsi orang Indonesia saat pagi hari. Susu kedelai bisa menjadi sumber energi yang baik karena kaya serat, magnesium, fosfor, potassium, dan protein. Kandungan gizi yang melimpah dari susu kedelai ini bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Anda tertarik untuk membuat susu kedelai sendiri? Tidak ada salahnya jika anda ingin membuatnya sendiri di rumah. Cara untuk membuatnya cukup mudah dan tidak ribet. Anda bisa menentukan kekentalan susu sesuai selera. Simak caranya di bawah ini agar susu kedelai anda buat tidak langu dan tidak mudah mengendap.
 

Bahan - Bahannya :
  • 250 gram kacang kedelai
  • 100 gram gula pasir  
  • 2 lembar daun pandan (ikat simpul)
  • 2 liter air
  • 1/2 sdt garam
  • 2 Liter air mineral
 
Cara Membuat Susu Kedelai :
  1. Rendam kacang kedelai semalaman, lalu kupas kulitnya dengan cara meremas-remas kacang kedelai. Buang kulit kacang kedelai yang sudah terpisah.
  2. Rebus kacang kedelai selama kurang lebih 20 menit lalu tiriskan. (Proses perendaman, pengupasan kulit, dan perebusan kacang kedelai ini akan membantu untuk mengurangi bau langu pada susu kedelai).
  3. Haluskan kacang kedelai dengan dua liter air menggunakan blender.
  4. Saring larutan kacang dan air tersebut dengan saringan halus atau bisa juga menggunakan kain halus yang biasa digunakan untuk menyaring tahu.
  5. Jika sudah tersaring, masak sari kedelai hingga mendidih bersama dengan gula, garam, dan daun pandan.
  6. Aduk terus larutan sari kedelai selama perebusan agar tidak gosong.
  7. Susu kedelai siap untuk dihidangkan.

Demikian resep dari Dapur Kristia, selamat mencoba semoga berhasil. Ingin mencoba resep yang lainnya? Pastikan untuk searching di Dapur Kristia ya.
 

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak