Resep Kue Sagu Pandan Cookies


Kue sagu atau yang terkenal dengan sebutan kue semprit merupakan salah satu kue kering khas lebaran Idul Fitri yang memiliki rasa manis dan gurih. Lembut dan lumernya kue kering sagu saat dikunyah merupakan ciri khas dari kue jadul ini. Dulu resep kue kering sagu klasik yang paling disukai banyak orang adalah rasa vanillanya. Wangi vanilla ini sangat lembut, sehingga membuat banyak orang suka kue kukis yang terbuat dari tepung sagu ini.

Namun karena berkembangnya zaman dan banyaknya orang yang berkreasi, kini resep kue kering sagu tak melulu hanya rasa vanilla. Karena saat ini ada banyak rasa resep kue kering sagu yang dapat dikreasikan sesuai selera. Untuk warna hijau dalam resep kue kering sagu pandan ini kita menggunakan pasta pandan. Namun kita juga akan menggunakan daun pandan asli untuk aroma pandannya. Jadi dijamin, warna dan aroma wangi pandannya menggugah selera dan membuat kue sagu pandan disukai, berikut ini bahan dan cara membuatnya.

Bahan-Bahan:
  • 180 gr butter ( bisa mix dgn margarin )
  • 120 gr gula halus
  • 2 kuning telur
  • 60 gr santan ( aku pakai santan instan)
  • 2 sdt pasta pandan
  • 400 gr tepung sagu ( sangrai sblmnya & harus sudah dingin ya )
  • 5 tetes pewarna hijau * optional
  • Palm sugar untuk topping

Cara Sagu Pandan Cookies:
  1. Mixer butter & gula halus asal rata saja , jangan over mix agar cookies tidak melebar
  2. Masukkan santan, kuning telur, pasta pandan &
  3. pewarna makanan hijau, mixer rata
  4. Masukan tepung sagu , aduk rata
  5. Masukan kedlm piping bag , pastry tip Nomer 864
  6. Cetak cookies& beri topping Palm Sugar
  7. Panggang dengan oven dengan suhu 140 ° Celcius , kipas / convection nyala selama 40-50 menit ( tukar posisi loyang saat separuh wkt panggang).
  8. Angkat dr oven, tunggu suhu ruang, masukkan kedalam wadah rapat.

Demikian resep dan cara membuat Kue Sagu Pandan Cookies, selamat mencoba semoga berhasil.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak