Resep Kue Moho


Kue moho merupakan, kue jajanan pasar atau kue tradisional yang saat ini jarang ditemukan. Kue ini asing bagi Anda, namun jika sudah melihat bentuknya Anda pasti akan langsung mengenali kue moho khas Pati ini.

bentuknya sekilas sangat mirip kue bolu, tapi terdapat perbedaan di bagian atasnya mekar dan biasa dibungkus daun pisang atau plastik. Rasanya juga sangat manis, serta memiliki warna yang sama dengan bolu kukus, yaitu perpaduan merah dan putih. Penasaran untuk mencoba? Berikut ini resep kue moho di bawah ini!

Bahan Biang:
- 3 sendok makan tepung beras, untuk biang
- 1 sendok teh ragi instan
- 75 ml air
 
Bahan Adonan:
- 3 ons tepung beras
- 1 ons tepung terigu
- ¼ kg gula pasir
- ¼ liter air
- 75 ml air daun suji
 
Bahan Areh:
- 350 ml santan dari ½ butir kelapa
- ½ sendok teh garam
 
Cara Membuat Kue Moho:
  1. Siapkanlah bahanyang diperlukan untuk membuat olahan kue moho khas Pati
  2. buatlah biang terlebih dahulu dengan mencampur tepung beras bersama ragi serta air sedikit
  3. Diamkan adonan biang tersebut selama setengah jam.
  4. Campurkan tepung terigu serta tepung beras dan gula pasir pada adonan, lalu aduk sampai merata
  5. Masukkan adonan biang ke dalamnya lalu aduk kembali selama seperempat jam.
  6. Beri air daun suji lalu aduk perlahan sampai adonan menjadi licin
  7. Tuangkan santan dalam adonan
  8. Tambahkan garam dan aduk sebentar, diamkan selama kurang lebih satu jam
  9. Sesudahnya, panaskan cetakan kue moho dan tuangkan adonan secukupnya ke dalam cetakan tersebut. Kukus selama kira-kira 25 menit.
  10. Terakhir, angkat cetakan dan keluarkan kue moho pandan dari cetakan itu. 
  11. Kue moho siap untuk dinikmati bersama

Baca Juga: Resep Kue Semprong Asli Khas Lebaran
Demikian resep dan cara membuat Kue Moho, selamat mencoba semoga berhasil.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak