Pepes Ikan Mujair
Anda bisa membuat pepes ikan mujaer atau mujair. Daging ikan berpadu dengan beragam rempah yang digunakan membuat makanan ini terasa nikmat dan bisa napsu makan. Tertarik menikmati hidangan ini. Berikut resep pepes ikan mujair.
Bahan - Bahan:
- 1 kg ikan mujair segar ( sekitar 5 ikan )
- 3 buah cabe merah keriting ( diiris)
- daun bawang ( iris)
- daun salam
- daun kemangi
- sereh ( geprek lalu potong2 )
- garam, gula & kaldu bubuk secukupnya
- daun pisang untuk membungkus
- lidi secukupnya
Bumbu Yang Dihaluskan:
- 2 ruas jari kunyit
- 10 siung bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 2 buah kemiri
- merica bulat / bubuk secukupnya
- 2 sdm serundeng kelapa ( boleh di skip) aku pake supaya pepesnya lebih gurih & padat bumbunya
Cara Membuatnya:
- Cuci ikan sampai bersih lalu lumuri dengan perasan jeruk nipis/lemon.
- Haluskan semua bahan untuk bumbu halus.
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan, masukan garam, gula & kaldu bubuk secukupnya, tumis bumbu halus sampai matang & harum. (Bumbu pepes ada yang ditumis dan ada yang tidak tergantung selera, kalau aku lebih suka bumbunya ditumis dulu).
- Campurkan bumbu yang sudah ditumis dengan ikan, aduk sampai merata sampai semua ikan terlumuri bumbu pepes, lalu diamkan supaya bumbu pepes meresap kedalam ikan.
- Bungkus ikan dengan daun pisang, jangan lupa masukan daun bawang, salam, sereh, kemangi dan irisan cabe keriting. Lalu sematkan lidi pada daun pisang.
- kukus ikan +- 30 menit, angkat dan diamkan beberapa saat lalu panggang supaya lebih harum & menambah selera dari aroma daun pisang.
- Siap di sajikan untuk keluarga.