Lagi mencari resep vanilla chiffon cupcake yang enak dan lezat serta mudah dibuat dirumah? Anda bisa coba resep yang satu ini. Hanya dengan bahan-bahan yang mudah didapat di pasar tradisional, maupun di supermarket, Anda sudah dapat membuatnya dengan mudah. Dan berikut ini bahan dan cara membuatnya.
- 80 gr susu cair
- 50 gr minyak
- 75 gr terigu protein rendah
- 5 gr maizena
- 4 kuning telur
- 1/2 sdt vanilla ekstrak
- Sejimpit garam (optional)
- Meringue
- 4 putih telur
- 90 gr gula pasir
- 1/4 sdt Cream of tar tar
- 1/4 sdt pasta cokelat
- Filling : cokelat couveture/ choco chips secukupnya
Cara Membuat Vanilla Chiffon:
- Masukkan terigu, maizena & garam, dalam campuran susu cair dan minyak, aduk rata dengan whisk
- Masukkan kuning telur bertahap, lalu tambahka Vanilla, aduk rata. Sisihkan
- Mixer putih telur hingga berbuih, masukkan COT, masukkan gula bertahap . Mixer hingga mengembang
- Masukkan 1/3 meringue kedalam adonan kuning telur, aduk balik hingga rata. Kemudian tuang kedalam sisa meringue & aduk balik hingga tercampur merata.
- Untuk gambar motif: ambil 1 sdm adonan, tambahkan pasta cokelat, aduk hingga rata, masukkan dalam piping bag
- Tuang adonan kedalam cup menggunakan piping bag agar lbh mudah & rapi, beri motif atasnya
- Panaskan oven, set suhu api atas 150 bawah 130, panggang kurang lebih 35 menit
Baca Juga: Resep dan Cara Membuat Kue Kastengel Keju
Demikian resep dan cara membuat Vanilla Chiffon Cup Cake, selamat mencoba semoga berhasil.
Tags
resep aneka kue