Bicara soal resep pindang ikan, pastinya ada beragam resep salah satunya pindang patin ini yang menggunakan tomat, daun kemangi, gula merah, kecap manis, dan jahe. Untuk bumbunya pindang ikan patin kemangi ini hanya menggunakan bawang putih, bawang merah, dan cabai merah. Sebelum dimasak, ikan patin dicuci bersih, lalu dipotong, dan dilumuri dengan air jeruk nipis. Lalu direbus dengan aneka bahan masakan aromatik untuk menghilangkan bau tanahnya. Cara masak pindang patin pun terbilang mudah dan berikut ini resepnya:
Bahan - Bahan:
- 500 gram ikan patin
- 1 batang sereh, memarkan 1 ruas laos, memarkan
- 2 lbr daun salam
- Garam secukupnya Kecap manis sesuai selera
- Minyak untuk menumis 1 ikat kemangi, petiki daun
- 4 Cabe rawit utuh
- 1 buah tomat, potong potong
- 800 ml air
Bumbu Yang Dihaluskan:
- 6 butir cabe merah
- 4 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
Cara Memasak Pindang Ikan Patin Kemangi:
- 1 ruas jahe
- 1 ruas kunyit
Cara Memasak Pindang Ikan Patin Kemangi:
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus, sereh, laos dan daun salam hingga wangi. Tambahkan air, masukkan Ikan patin.
- Tambahkan cabe rawit, garam, kecap manis. Aduk rata koreksi rasa.
- Tambahkan tomat dan daun kemangi. aduk rata.
- Angkat lalu siap disajikan pindang ikan patin kemangi
Demikian resep dan cara membuat Pindang Ikan Patin Kemangi, selamat mencoba semoga berhasil.